Server Management: Menambahkan IP Address Baru ke Server

Menambahkan IP address baru ke server dedicated adalah mudah bagi admin yang menggunakan WHM. Tinggal pesan ke perusahaan hosting jumlah IP address baru yang diminta (biasanya maksimal 8 biji). Tidak berapa lama, IP address baru tersebut sudah tampil di panel WHM, tinggal click & assign ke domain yang diinginkan. Bagi pengguna non-GUI alias hanya berbekal […]

Server + Linux

Menambahkan IP address baru ke server dedicated adalah mudah bagi admin yang menggunakan WHM. Tinggal pesan ke perusahaan hosting jumlah IP address baru yang diminta (biasanya maksimal 8 biji). Tidak berapa lama, IP address baru tersebut sudah tampil di panel WHM, tinggal click & assign ke domain yang diinginkan.

Bagi pengguna non-GUI alias hanya berbekal protokol SSH untuk server management, proses penambahan IP Address ke sistem ternyata tak begitu sulit. Dengan beberapa langkah, IP Address bisa langsung digunakan ke domain tertentu yang kita inginkan.

Langkah-langkah berikut diasumsikan bagi server yang terinstall OS Linux distro Fedora, RedHat, atau CentOS. Tidak berlaku untuk Debian dan Ubuntu. User juga harus login sebagai « root ».

Menambahkan IP Address ke Sistem Fedora, RedHat, CentOS

Pindah ke direktori file konfigurasi ethernet berada.

# cd /etc/sysconfig/network-scripts/

Tampilkan semua file yg ada di dalam direktori tersebut

# ls -lah

Ada sebuah file yang bernama ifcfg-eth0 yang berisi sebagai berikut yang bisa kita lihat isinya dgn perintah

# cat ifcfg-eth0

DEVICE=eth0
ONBOOT=yes
BOOTPROTO=static
IPADDR=185.65.44.150
NETMASK=255.255.255.0

Kopi file tersebut ke sebuah file baru bernama ifcfg-eth0:1

# cp ifcfg-eth0 ifcfg-eth0:1

Edit file ifcfg-eth0:1 yg baru dgn teks editor

 # nano ifcfg-eth0:1

Ganti DEVICE dan IPADDR dgn nilai ethernet port dan IP Address yg baru

DEVICE=eth0:1
ONBOOT=yes
BOOTPROTO=static
IPADDR=185.65.44.151
NETMASK=255.255.255.0

Untuk IP Address selanjutnya, ulangi langkah mengopi dan mengedit file ifcfg-eth0:1 menjadi ifcfg-eth0:2, ifcfg-eth0:3, ifcfg-eth0:4, dan seterusnya.

Restart networking service agar penambahan IP Address tadi dapat di-load oleh sistem.

# /etc/init.d/network restart

Tes apakah IP Address sudah loaded

# ifconfig eth0
# ifconfig eth0:9

Assign IP Address Baru ke Domain

Masuk ke direktori di mana db DNS record masing2 domain berada
Lokasi default biasanya di /var/named/, namun beberapa instalasi BIND menggunakan chrooted BIND, sehingga lokasi adalah /var/named/chroot/var/named/

Edit salah satu file db domain yang ingin di-assign ke IP address, dgn menggunakan file editor favorit

#nano domainku.com.db

Salin baris berikut ke baris paling bawah

domainku.org. 3600 IN A 185.65.44.151

Save dan selesai. Restart named service agar IP address assigned ke domain

# /etc/init.d/named restart